I see, I hear, I know, I do, I feel, I remember, I write, I share... Pemimpi yang ingin beraksi :)
Friday, March 7, 2014
Kulitku kamu kenapaaa - Dry Skin
Sejak pindahan ke Bekasi Timur, entah kenapa kulitku bermasalah. Pada 3 minggu pertama sepertinya tidak ada masalah apa-apa, meskipun memang kulit wajahku lumayan lebih sering terasa gatal. Ada apakah gerangan? Aku masih belum bisa menyimpulkan.
Kira-kira sebulan lalu, kulit wajahku tiba-tiba bersisik. Kering sekali. Kalau dicolek meninggalkan bekas putih-putih khas kulit kering. Selain kering, kulitku terasa kasar sekali. Ya Alloh, pengen nangis rasanya. Hiks. Aku berpikir kembali kira-kira apa yang menyebabkan kulitku jadi begini. Seketika aku teringat dengan produk kosmetik yang baru saja aku beli merek V*va. Indeed, paketan pesenanku emang baru saja sampai. Aku belanja krim pagi, krim malam, milk cleanser, peeling cream, deep cleansing cream, blush on merah-orange, eye solution, make up remover. Kira-kira habis IDR 100,000 plus ongkirnya. Murah kan yaa? Karena ada barang cacat dan sudah diganti, aku dapat bonus anti acne gel, tester hand&body serta milk cleanser. Aku sudah mulai memakainya sekitar semingguan krim paginya. Sedangkan krim malam collagen nya aku sudah pakai selama 2 mingguan. Aku berpikir lagi kira-kira apa penyebab kulitku jadi kering luar biasa begini.
Aku mulai browsing cara penanganan kulit kering. Seketika itu juga aku menghentikan pemakain krim pagi (padahal yang aku baca krim ini melembabkan lhoh). Entah bagaimana kaitannya yang jelas aku belum berani ngelanjutin. Nah dari browsing dan tanya-tanya teman aku menarik kesimpulan sementara bahwa udara dan air di Bekasi Timur kurang cocok untuk kulitku. Salah satu cara adalah melembabkan kulit dengan minyak zaitun. Kebetulan ibu kos jual minyak zaitun herbal, aku beli deh tuh 300 ml minyak zaitun. Gedenya sebotol kecap. Entah bakal habis berapa tahun kalau cumin dioles di pipi, harus dipakai mandi atau masak mungkin. Hehe… Sempet juga cari di Giant dan Indomaret, tapi tidak ketemu, hanya ada minyak zaitun buatan Mustika Ratu yang dkhususkan untuk kulit selain wajah.
Mulai deh aku menggunakan minyak zaitun. Tiap malam aku beri setetes minyak zaitun saat mengoleskan krim malam kolagennya. Kemudia tiap pagi aku juga oleskan setetes bebarengan dengan krim paginya (aku mulai berani pakai krim pagi lagi). Kemudian apa jadinya? Tiga hari berselang kulit keringku membaik tapi tetap berasa sangat kasar. Sudah tidak mengelupas dan putih-putih bila dicolek, hohoooo. Namun kasarnya tidak mau hilang juga. Kalau di close up di depan cermin tampak kalau pori-pori kulitku menebal. Menonjol begitu. Sehingga kalau diraba berasa kasar. Aku mulai memahami kenapa kulitku masih kasar meskipun tidak kering. Sekarang yang harus dipikirkan adalah bagaimana membuat wajah halus. Ohtokkeee
Masalah kembali muncul ketika sekarang wajahku mulai berjerawat. Ya, sekitar tiga hari memakai minyak zaitun kulitku berjerawat. Jerawat muncul satu demi satu bersamaan. Berawal di pipi kanan, kemudian muncul di bawah pipi kanan sedikit. Saat diliat di kaca tampak calon jerawat di dahi, tepat di antara mata. Ya Alloh, masalah apalagi ini. Aku jadi ingat adikku, si monster jerawat. Duluuu. Kemudian saat kuliah dia intensif perawatan wajah di Larissa dan Alhamdulillah sekarang udah kinclong mulus tanpa jerawat. Oh iyah, aku juga dulu menggunkan krim Larissa untuk pagi dan malam, serta sunblock collagen. Namun krim pagi dan malamnya sudah habis tepat saat sebulan lalu dan tidak ada cabang Larissa di Jabodetabek. Alhasil aku mandeg pake Larissa. Aku juga penasaran apakah kulitku yang bermasalah juga gara-gara berhenti pakai Larissa ya. Tidak yakin juga karena kulitku normal dan tidak sensitive tapi entah deh.
Well, balik lagi ke masalah jerawat, kisruh lagi ini jerawat dateng rombongan. Aku mulai berpikir kenapa jerawat pada muncul sementara kulitku jadi kering. Aku putuskan untuk menghentikan pemakaian krim malam kolagennya beserta krim paginya. Supaya minyak tidak menumpuk. Untuk minyak zaitun aku tetap pakai dan menggantikan kedua krim tersebut. Dari browsing2, sepertinya aman saja tidak memakai krim pelembab pagi hari asalkan kita tidak keluar ruangan di jam-jam setelah jam 10. Jadi tiap pagi sebelum berangkat bekerja aku mengoleskan minyak zaitun dengan kapas ke bagian wajah yang tidak berjerawat supaya tidak kering. Saat malam aku juga oleskan minyak zaitun di wajah yang tidak berjerawat, tidak lupa oleskan pula anti ance bonusannya (seperti tau aja nih yang ngasih bonus kalo aku mau berjerawat ya). Selain itu, aku jadi rajin mandi dan mengganti sprei. Karna inget kalo jerawat bakal makin betah kalau badan kita kotor guys. Dari cara ini sepertinya jerawat sudah mendingan, tidak cepet-cepet nambah, meskipun ada beberapa yang terlihat tidak sabar nongol nih calon-calon jerawatnya :(
Weekend nanti sepertinya aku bakal olesin krim deep cleansing untuk membersihkan wajah, trus pengen juga bikin masker pisang supaya kulit muluuuss lagiii (Amiiiinn)
Update:
Ini posting saya setelah usaha membuat kulit mulus kembali berhasil :
http://sichishow.blogspot.com/2014/03/madu-murni-dan-minyak-zaitun-pure-honey.html
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Thx infonya
ReplyDelete